AdvetorialGaya HidupKutimPemerintahanTerkini

Bupati Kutim Pukul Gong, Rakornis Bidang Pariwisata Se-Kaltim Resmi Dibuka

JEJAKKHATULISTIWA.CO.ID, KUTIM-
Kabupaten Kutai Timur (Kutim) kali ini menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Bidang Pariwisata se- Kalimantan Timur (Kaltim). Rabu (2/6/2021) malam, bertempat di Kantor Bupati Ruang Meranti.

Dengan memukul gong kegiatan acara pun resmi dibuka oleh Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman didampingi Kepala Dinas Pariwisata Kaltim Sri Wahyuni, dan Kepala Dinas Pariwisata Kutim Jamri. Rakornis yang dijadwalkan berlangsung selama dua hari Kamis-Jumat juga akan dilanjutkan dengan orientasi lapangan di wilayah Kota Sangatta.

Hadir dalam acara Dinner Party seluruh Kepala Dinas Pariwisata Se-Kaltim, penggiat pariwisata dan lainnya yang berhubungan dengan perkembangan pariwisata, dan pihak perusahaan PT Kaltim Prima Coal (KPC).

Dengan mengusung tema “Pengembangan desa wisata pada masa pandemi untuk Kaltim berdaulat”. Diharapkan mampu menciptakan wisata yang berkembang seiring berjalannya rencana Ibukota Negara (IKN) di Kaltim.

Dalam sambutannya, Ardiansyah membacakan isi dari Gubernur Kaltim Isran Noor. Potensi
pariwisata di Kaltim sangat kaya dan beragam, mulai dari pantai, hutan, goa karts, air terjun, hingga endemi orang utan semua dimiliki Kaltim. Utamanya meningkatkan sumberdaya manusia (SDM) seperti pengetahuan dan wawasan di desa wisata terutama Pokdarwis.

“Saya berharap besar secara teknis bahwa setelah Rakornis ini akan menghasilkan sektor desa wisata karena Kaltim akan menjadi Ibukota Negara (IKN) untuk itu daerah lain di Kaltim harus siap menopang pariwisata,” ucapnya.

Lanjut dia, pengembangan kawasan desa wisata tidak akan berkembang jika tanpa dibekali dengan ilmu yang bermanfaat.

“Rakornis ini sangat penting dalam kerangka memadukan langkah dan program para pelaku pariwisata (Instansi), pemerintah daerah, swasta dan masyarakat untuk pembangunan dan perkembangan kepariwisataan Kaltim ke depan.

Diakhir sambutan, Ardiansyah pun mengungkapkan selamat datang untuk semua peserta Rakornis dan selamat melaksanakan rangkaian kegiatan yang sudah disusun bersama. Dan ia berharap apa yang menjadi program masuk dalam rumusan dapat benar-benar di jalankan sesuai potensi yang ada didaerah masing-masing.(ADV/JK)

admin2

Menyajikan berita yang aktual dan terpercaya

Related Articles

Back to top button
error: Content is protected !!