JEJAKKHATULISTIWA.CO.ID, KUTAI TIMUR – Puncak arus mudik lebaran Babinsa Koramil 0909- 01/Sangatta Kodim 0909/KTM Serda Nobi dan Serda Guntara siap siaga di Pos Pengamanan (Pos Pam) bersama anggota Polres Kutim, Dinas Satpol-PP, Dinas Kesehatan dan lainnya yang tergabung dalam Operasi Ketupat 2022. Operasi gabungan ini terus memantau perjalanan masyarakat. Minggu (8/5/2022).
Dandim 0909/KTM Letkol Czi Heru Aprianto melalui Danramil Sangatta Kapten Cba Heru Eko
mengatakan untuk menunjang keamanan pemudik dan menjaga situasi pada saat lebaran Personil TNI dan Polri aktif dalam melaksanakan pengamanan sesuai yang dijadwalkan di Pos pengaman lebaran di wilayah Kabupaten Kutim.
“Memberikan rasa nyaman dan keamanan para pemudik maupun yang balik lebaran di Operasi Ketupat Kutim serta masyarakat yang berekreasi diantaranya Pos Pam Simpang Jalan Pendidikan,pos kilometer satu dan Pos Pam Pantai Kenyamukan Sangatta,” ujarnya.
Dikatakannya, bahwa Kodim 0909/KTM telah menerjunkan personel Babinsa Koramil untuk ikut dalam pengamanan pos pengamanan arus mudik lebaran tahun ini dan dilaksanakan secara bergantian serta dibagi diberbagai sektor pos pam yang ada di wilayah Kabupaten Kutim.
Tugas dan kewajiban keamanan perayaan Idulfitri kata Danramil merupakan tanggung jawab bersama. Maka, peranan TNI-Polri dan komponen lainnya harus tetap kuat dan bersatu demi menjaga keamanan ketertiban dalam pelaksanaan mudik 1443 H.
“Bila ada kemungkinan munculnya berbagai permasalahan pada saat mudik lebaran hari raya Idulfitri juga harus dapat diantisipasi dengan baik, tapi sejauh ini Alhamdulillah masih terbilang aman,” tandasnya. (JK)