KesehatanKutimTerkini

TNI AL Sangatta Tuntaskan Vaksin Tahap Dua, 100 Dosis Disuntikkan Untuk Warga Muara Bengalon

JEJAKKHATISTIWA.CO.ID – TNI AL, Lanal Sangatta tuntaskan vaksinasi tahap ll, sebanyak 100 dosis vaksin merk sinovac disuntikkan untuk warga Desa Muara Bengalon Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kamis (23/9/2021) pagi. Kegiatan serbuan vaksinasi melibatkan seluruh tim tenaga medis dari Balai Pengobatan (BP) Mako Lanal Sangatta untuk menyukseskan kegiatan vaksin.

Kegiatan ini juga dihadiri Paspotmar Lanal Sangatta, Danposal Muara Bengalon Lanal Sangatta, Kamarkas Polairud Pos Bengalon, Babinsa Desa Muara Bengalon, dan Kepala Desa Bengalon.

Komandan Lanal Sangatta Letkol Laut (P) I Komang Nurhadi, S.T., M.Tr.Hanla., M.M., CHRMP pada kesempatan tersebut memaparkan bahwa kegiatan ini merupakan instruksi Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono S.E., M.M., sekaligus mendukung program pemerintah dalam rangka percepatan vaksinasi di seluruh provinsi. Selain itu dalam rangka mendukung program pemerintah untuk membasmi habis virus
Covid-19 serta menjalin sinergitas dan berkolaborasi terhadap instansi pemerintah setempat dan unsur TNI-POLRI.

“Kami Lanal Sangatta hadir setiap saat dalam program serbuan vaksinasi Maritim yang hari ini digelar di Desa Muara Bengalon, harapan kami ke depan dari kegiatan ini adalah semoga kita bisa terus bersama dapat bahu membahu dalam membantu masyarakat yang saat ini terdampak pandemi dan semoga masyarakat di Muara Bengalon ini dapat terfasilitasi vaksinasinya agar Kalimantan Timur khususnya Kutai Timur dapat hidup sehat kembali,” papar Danlanal.

Danlanal Sangatta pun mengimbau kepada seluruh masyarakat Kutim meskipun sudah divaksin masyarakat harus selalu mematuhi protokol kesehatan dan disipilin menjaga kesehatan meskipun diawasi ataupun tidak diawasi di manapun berada.

“Intinya tingkatkan kesadaran dalam diri sendiri demi melindungi diri kita dan orang di sekeliling kita, gunanya masyarakat jadi lebih sehat karena herd imunity terbentuk dalam tubuh, maka dengan kita sehat maka perekonomian pun menjadi lebih bangkit,” pungkasnya. (Jk).

Editor

Menyajikan berita yang aktual dan terpercaya

Related Articles

Back to top button
error: Content is protected !!