Kutai TimurParlementerTerkini

Jembatan Telaga Abadi Batu Ampar di Resmikan, Irwan Fecho: Tolong Rawat

JEJAKKHATULISTIWA.CO.ID, Kutai Timur – Jembatan Telaga Abadi di Kecamatan Batu Ampar, sepanjang 120 meter dengan alokasi anggaran mencapai Rp 12,2 miliar telah diresmikan, Senin (1/8/2022), jembatan yang menghubungkan antara Desa Telaga dengan Desa Sumber Makmur itu, sudah bisa dilalui masyarakat. Anggota Komisi V DPR RI, Dr. H. Irwan S.IP.,MP, mengajak seluruh masyarakat di Desa Telaga untuk tetap menjaga dan merawat jembatan gantung telaga pasca diresmikan, sehingga kondisinya tetap terjaga.

“Ayo kita bersama menjaga jembatannya, kalau sudah ada batasannya kapasitasnya 2 ton, ya harus kita jaga bersama-sama, jangan sampai sudah di perjuangkan di bangunkan tapi tidak dirawat,” kata H Irwan saat memberikan sambutan.

Jembatan, kata Irwan, merupakan usulan warga setempat yang sudah lama masuk padanya. Dengan hadirnya jembatan tersebut, akan mempermudah akses lalu lintas manusia, maupun barang dari satu desa ke desa lainnya. Pun dengan roda perekonomian akan berputar cepat serta imbasnya masyarakat menjadi lebih sejahtera.

Dijelaskannya, sebenarnya pembangunan jembatan tersebut, hanya menyambungkan Desa Telaga dengan Desa Sumber Makmur, sehingga agar tak ada lagi masyarakat harus bertaruh nyawa ketika ingin beraktivitas untuk mendapatkan pelayanan publik karena harus menyeberangi sungai yang cukup berbahaya.

“Minimal para petani, anak sekolah dan petugas kesehatan ketika ingin menyebrang sudah bisa menggunakan kendaraan roda dua,” imbuhnya.

Sementara itu, Sekretaris Kabupaten Kutai Timur Rizali Hadi mewakili Pemerintah Daerah (Pemda) mengucapkan banyak terima kasih kepada Anggota Komisi V DPR H Irwan, yang telah membantu untuk mengalokasikan anggarannya guna membangun Jembatan Telaga Abadi di Kecamatan Batu Ampar.

“Walaupun kita juga dari sisi anggaran terbatas, tetapi kita tetap memberikan dukungan terutama dalam penyiapan lahan dan sebagainya. dan kita juga koordinasikan dengan Dinas Pekerjaan Umum untuk membantu pemerintah pusat dalam hal menyiapkan lahan. Sehingga aksesibilitas masyarakat bisa terwujud,” tandasnya. (JK)

Editor

Menyajikan berita yang aktual dan terpercaya

Related Articles

Back to top button
error: Content is protected !!