AdvetorialTNI

Melalui Rapat Forkopimcam, Danramil Sebut Kodim Kutai Timur Sudah Siapkan BKO

JEJAKKHATULISTIWA, Kutai Timur – Untuk mendukung kondusifitas wilayah menjelang pelaksanaan pesta demokrasi serentak di berbagai belahan pulau Indonesia. Para Danramil dari Kodim 0909 Kutai Timur turut mengikuti rapat koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam).

Terpusat di Sangatta, Danramil 0909-01 Sangatta, Kapten Inf Arif Safardiyatno mewakili Dandim 0909 Kutai Timur, menekankan pentingnya pengamanan yang terintegrasi pada setiap tahapan pemilihan umum. Mulai dari proses persiapan hingga pelantikan, sebab enurutnya, kerja sama merupakan kunci sebuah pencapaian.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga menjelaskan bahwa Kodim 0909 Kutai Timur telah menyiapkan personel Bantuan Keamanan Operasi (BKO) dari satuan lain guna memperkuat keamanan wilayah. Tujuannya untuk mengantisipasi kemungkinan hal-hal yang tidak diinginkan.

“Perlu sinergitas dari tingkat atas sampai tingkat bawah termasuk tingkat Kecamatan,” kata Kapten Inf Arif Safardiyatno.

Ia juga berharap agar penyelenggara, terutama KPU, selalu menjalin koordinasi dan komunikasi dengan pihak terkait demi memastikan kelancaran distribusi logistik. Hal ini penting untuk mengantisipasi kendala seperti keterlambatan logistik di wilayah. Mengingat bulan Februari 2024 mendatang diperkirakan akan mengalami curah hujan yang tinggi.

“Mesti ada alternatif lain dalam proses droping logistik dan kami jajaran Kodim 0909 Kutai Timur siap mengawal logistik pemilu sampai ke tujuan,” tegasnya.

Sebagai informasi rapat koordinasi Forkompimcam itu dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain Bupati Kutai Timur H Ardiansyah Sulaiman, Wakil Ketua II DPRD Arfan. Danlanal Sangatta Letkol Laut Rudi Iskandar, Kapolres AKBP Roni Bonic, serta perwakilan dari Kejaksaan. Selain itu, hadir pula para Danramil, Kapolsek, dan Camat sebagai undangan dalam rapat koordinasi tersebut. (JK)

Editor

Menyajikan berita yang aktual dan terpercaya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!