Kutai TimurTerkini

Babinsa Kawal Minyak Subsidi untuk Warga Desa Bangun Jaya Kaliorang

JEJAKKHATULISTIWA.CO.ID, KUTAI TIMUR- Pemerintah memutuskan menggelontorkan subsidi minyak goreng (migor) untuk jenis curah, subsidi ini diberikan untuk mendukung hidup masyarakat demi meningkatkan perekonomian. Untuk memastikannya Babinsa Koramil 0909-06/Bengalon Kodim 0909/KTM Sertu Lasman Fajar melaksanakan pendampingan penyaluran minyak goreng curah dalam rangka stabilisasi harga yang di laksanakan di areal halaman UPT Pasar Kaliorang Desa Bangun Jaya Kecamatan Kaliorang, Jumat (24/6/22).

Babinsa Kaliorang Sertu Lasman Fajar menjelaskan, penyaluran minyak goreng curah ini dalam rangka stabilisasi harga dan membantu masyarakat untuk mendapatkan minyak goreng dengan harga Rp 15.000/liternya sehingga dapat membantu masyarakat dalam meminimalkan pengeluaran atau biaya hidup sehari-hari.

“Pada prinsipnya penyaluran minyak goreng curah dengan harga Rp 15.000/liter ini untuk mengurangi beban pengeluaran masyarakat ditengah pandemi saat ini selain itu juga, pemanfaatan tidak hanya terbatas untuk beli minyak goreng tapi juga kebutuhan pokok yang lain juga dapat terpenuhi,” jelasnya.

Lanjutnya, pihaknya memastikan bahwa penyaluran minyak goreng ini dilakukan untuk masyarakat yang sudah mengumpulkan persyaratan kartu keluarga dan mengumpulkan jerigen kemasan lima liter yang akan dikoordinir oleh RT masing masing. Dengan demikian dipastikan penyaluran dapat berjalan lancar.

Ditempat terpisah Danramil 0909-06/Bengalon Kapten Inf Sajani Lumbantoruan pada kesempatan itu menyampaikan pengawalan maupun pengamanan ini semata mata guna mendukung kelancaran dalam penyaluran sehingga tidak terjadi kerumunan sehingga dapat memperlancar dalam pembagian.

“Apapun kegiatan di desa atau wilayah binaan, Babinsa selalu hadir dan mendampingi kegiatan, hal ini untuk selalu memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat khususnya wilayah binaan,” pungkas Danramil.

Selain itu juga tidak bosan bosannya untuk mengimbau kepada warga masyarakat yang hadir untuk tetap mengikuti aturan protokol kesehatan sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19. (JK)

Editor

Menyajikan berita yang aktual dan terpercaya

Related Articles

Back to top button
error: Content is protected !!