AdvetorialDPRD Kutim

Alokasi BTT 2024 Hanya Rp40 Miliar, Faizal Rachman Pertanyakan Pertimbangannya

JEJAKKHATULISTIWA.CO.ID, Kutai Timur – Faizal Rachman, legislator di DPRD Kutai Timur melayangkan penekanaan mengenai alokasi belanja kepada pemerintah kabupaten saat membacakan pandangan umum Fraksi PDI Perjuangan, dalam Rapat Paripurna beberapa waktu lalu.

Melalui kesempatan tersebut, Faizal, sapaan pendeknya, mengingatkan terkait dengan alokasi anggaran sebesar Rp40 miliar rupiah yang diusulkan untuk belanja tidak terduga dapat mempertimbangkan potensi risiko dan keadaan darurat dalam rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024 mendatang.

“Fraksi PDI Perjuangan Kutai Timur menanyakan apakah alokasi belanja tidak terduga (BTT) sebesar Rp40 miliar telah mempertimbangkan potensi risiko atau keadaan darurat yang mungkin terjadi di Kutim,” urai Anggota DPRD Kutim dari partai berlambang banteng itu.

Lebih lanjut, Faizal Rahman menyoroti potensi risiko yang mungkin timbul di masa depan dan mengatakan bahwa pemerintah perlu memiliki rencana cadangan yang kuat untuk menghadapi kemungkinan keadaan darurat yang berpotensi terjadi di Kutai Timur.

Dia menambahkan Kutai Timur merupakan wilayah yang rawan terhadap bencana banjir, longsor, dan Karhutla. Dalam menghadapi bencana alam, pemerintah perlu memiliki anggaran yang memadai untuk mendukung operasi evakuasi, pemulihan, dan rehabilitasi wilayah yang terdampak.

“Mengingat potensi bencana seperti banjir tahunan kerap terjadi, belum lagi persoalan pasca banjir seperti perbaikan rumah warga atau fasilitas umum yang rusak, juga harus menjadi tanggung jawab pemerintah,” tutupnya. (Sls)

Editor

Menyajikan berita yang aktual dan terpercaya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Content is protected !!