KesehatanPemerintahanSosialTerkini

Peringati Hari Ibu Ke 92, TP PKK Dan IKAPTK Adakan Rapid Test Gratis

Jejak Khatulistiwa.co.id, Sangatta – Momen hari ibu yang jatuh (22/12) setiap tahunnya selalu diperingati dengan kegiatan yang positif. Menjelang hari ibu ke 92 tahun Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) bersama Ikatan Keluarga Alumni Kepamongprajaan (IKAPTK) menggelar Rapid Test Gratis Bagi Kaum Perempuan.

TP PKK, IKAPTK bekerjasama dengan Dinas Kesehatan untuk melaksanakan rapid test gratis dengan kuota 100 orang perempuan. Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 09.00 Wita di Ruang Pojok Paten, Kecamatan Sangatta Utara. Jumat (18/12/2020).

“Tersedia 100 kuota untuk perempuan. Alhamdulillah habis banyak antuasias kaum perempuan untuk hadir ikut rapid test. Ada juga anak-anak dan laki-laki itu diluar kuota yang tersedia untuk perempuan,” ungkap Camat Sangatta Utara, Basuni.

Kegiatan kali ini sengaja digelar sebagai salah satu wujud partisipasi kaum perempuan dalam memberikan motivasi di tengah masa pandemi. Selain itu, bertujuan sebagai bentuk upaya mengantisipasi laju sebaran Covid-19.

“Setidaknya kita sudah peduli dengan kesehatan tubuh kita. Berjaga-jaga bahwa ada virus atau tidak apalagi bagi perempuan yang banyak beraktivitas diluar rumah,” pungkasnya.

Sementara itu, untuk hasil rapid test dikabarkan akan keluar dihari yang sama. Bagi yang menunjukan hasil non reaktif tidak dikabari, namun yang menunjukan hasil reaktif maka akan dihubungi oleh pihak kesehatan.

“Kalau ada yang reaktif maka akan dilanjutkan ke test swab, dan itupun gratis juga. Ada dua jenis nanti itu kalau yang menunjukan gejala Covid-19 ya akan dikarantina,” tambahnya.(Fitri)

Editor

Menyajikan berita yang aktual dan terpercaya

Related Articles

Back to top button