KesehatanKutimTerkini

Koramil Sangkulirang Intens Kawal Serbuan Vaksin

JEJAKKHATULISTIWA.CO.ID, KUTAI TIMUR – Koramil 0909-02/Sangkulirang intens mengawal dan mendampingi pelaksanaan vaksinasi di wilayah binaannya. Hal itu sebagai salah satu langkah mendukung upaya pemerintah dalam menangani Covid-19 agar berhasil dengan maksimal.

Hal itu disampaikan Danramil Sangkulirang Kapten Inf Imam Nawawi bersama Babinsa Koramil 0909-02/Sangkulirang Pelda Kamsum saat meninjau giat serbuan vaksinasi halal dan aman yang berlangsung di UPT Puskesmas Sangkulirang, Masjid Ar Rahman. Kamis (21/4/2022).

“Bersinergi dengan Bhabinkamtibmas, penyuntikan dosis pertama, kedua hingga ketiga pun berlangsung kondusif,” ungkapnya.

Menurutnya pihaknya akan terus berupaya memberikan dukungan terhadap percepatan vaksinasi di wilayah Kutim.

Karena itu, Danramil Imam Nawawi mengajak kerja sama yang baik dari aparatur dan masyarakat terus dilakukan. Karena dengan kebersamaan dan kepedulian bersama penanganan Covid-19 dapat mencapai hasil yang maksimal.

“Tumbuhkan rasa kepedulian itu dari dalam diri sendiri, karena ketika kita peduli maka kita sudah pasti akan melindungi diri kita dan orang lain,” pungkasnya.

Lebih lanjut dikatakan, bahwa pihaknya melalui Babinsa di wilayah, secara intens memberikan sosialisasi tentang pentingnya gerakan vaksinasi. “Mari kita ikut aktif sampaikan informasi yang benar kepada masyarakat, agar dapat mendukung upaya pemerintah dalam menanggulangi Covid-19, sehingga pandemi ini segera berakhir,” tandasnya. (JK)

Editor

Menyajikan berita yang aktual dan terpercaya

Related Articles

Back to top button
error: Content is protected !!